Tularkan Virus Enterpreneur, HIPMI Takalar Go To School

Tularkan Virus Enterpreneur, HIPMI Takalar Go To School

Takalar – BM, BPC HIPMI Takalar melaksanakan kegiatan HIPMI GO TO SCHOOL dengan tema “Menancapkan Spirit Enterpreneurship sejak dini” yang bertempat di MA/MTS Muhammadiyah Sombalabella, pada Sabtu (21/01/2023).

Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua Umum BPC HIPMI Takalar, Sekretaris Umum BPC HIPMI Takalar, beberapa jajaran pengurus BPC HIPMI Takalar, Kepala sekolah dan beberapa guru serta puluhan siswa/i.

Kepala MA Muhammadiyah Sombalabella mengapresiasi kegiatan HIPMI GO TO SCHOOL, “semoga dengan adanya kegiatan ini dapat menumbuhkan semangat kewirausahaan siswa/i dan kedepan HIPMI Takalar semakin sukses.” Tuturnya.

Akhmad Syafar Ketua Umum BPC HIPMI Takalar dalam sambutannya menuturkan, “kita tidak lahir dari orang yang kaya, namun tidak membatasi mimpi kita untuk bangkit, olehnya itu mari wujudkan mimpi itu.” tuturnya.

Dihadapan guru dan siswa/i, Irwan Ola selaku Sekretaris Umum BPC HIPMI Takalar yang memberikan motivasi dengan gaya bahasa kekinian membuat suasana semakin rian dan penuh tawa, terakhir ia berpesan, “Jangan remehkan keuntungan kecil yang kamu hasilkan dari bisnis, karena lebih banyak bisnis yang berjalan lancar dan sukses dari keuntungan kecil itu.” Tutupnya.

Beberapa pengurus BPC HIPMI Takalar seperti Wakil Sekretaris, Wakil Bendahara serta Ketua Bidang bergantian memberikan motivasi dan inspirasi kepada guru dan siswa/i.

Humas BPC HIPMI Takalar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *